selamat Datang, dan jangan lupa kembali kunjungi blog ini

Jumat, 11 Februari 2011

GIBSON, IBANEZ , FENDER.



GIBSON

Siapa yang tak tahu dengan gitar yang satu ini, GIBSON. Gibson merupakan salah satu gitar kualitas terbaik dunia. Gibson banyak di pakai gitaris-gitaris Legendaris dunia seperti Slash (GNR) dan Jimmy Page (Led Zepellin ), serta banyak dipakai giatris papan atas lainnya.

Kontruksi Gibson ini sendiri rata-rata terbuat dari kayu Mahogany yang solid untuk body gitar. Sehingga menghasilkan sound yang bagus serta playbility yang nyaman. Karna kulaitar yang baik inilah Gibson merupakan salah satu “gitar Mahal” . Dan di indonesioa sendiri cukup sulit menjari gitar Gibson ini. Karena tidak semua took music menjualnya.

Gibson merupakan gitar produk asli dari amerika, tepatnya di daerah Nashville, Tennessee , USA. Gibson memproduksi  gitar elektrik dan juga gitar akustik.  Dari sekian jenis seri yang dikeluarkan oleh Gibson, ada beberapa yang paling terkenal yaitu Gibson Les Paul , Gibson SG, Gibson Flying V.

Gibson juga memiliki anak perusahaan antara lain Ephiphone, Kramer , Valley Art .

 

IBANEZ

Ibanez merupakan gitar buatan jepang yang paling terkenal. Ibanez didirikan di Nagoya,Jepang, Pada tahun 1957. Ibanez merupakan anak perusahaan Hoshino Gakki, importer alat music jepang.

Ibanez identik dengan aliran music keras seperti Rock,metal,punk. Hal ini karena Ibanez memkai pick up humbucker, tremolo, neck kecil dan out put gitar yang besar.

Gitar produksi Ibanez yang terkenal dan polpuler diantaranya adalah Ibanez RG , S , JEM (yang merupakan Steve vai series), JS ( Joe Satriani Series), PGM (Paul Gilbert series).

 

FENDER

Fender musical Instrument Corporation didirikan oleh Clarence Leonidas “Leo” Fender, di California. Dan dahulunya bernama Fender Electric Instrument Manufacturing Company.

Pada umumnya gitar fender banyak digunakan untuk music jazz dan blues. Karena karakter suara yang dihasilkan gitar fender ini clean atau sound vintage. Memang pada awalnya fender dibuat dengan karakter gitar spnyol solid body yang dikenal saat ini dengan nama Telecaster. Namun Fender juga mengeluarkan seri gitarnya yang cocok dimainkan untuk music keras.

Seri gitar Fender yang paling terkenal adalah fender Strotocaster dan Telecaster. Gitaris legendaries yang memakia fender jenis ini seperti Jimmy Hendrix, danYngwie malmsteen.

>

0 komentar:

Posting Komentar

Please comment